Cara Membuat Kandang Peternakan Ayam Pelung

Ternak Ayam ~ Kandang adalah tempat tinggal untuk ternak, termasuk ayam pelung yang berfungsi untuk membatasi gerak dan melindungi ternak dari cuaca yang tidak menguntungkan. Gerakan yang terbatas berguna untuk menghemat energi ternak, sehingga dapat disimpan untuk memproduksi daging dan telur.

Selain itu, ternak yang dilindungi dari cuaca buruk dapat lebih tahan dari serangan penyakit. Pada mulanya peternak ayam pelung memperlakukan ternaknya seperti beternak ayam buras. Ayam pelung dibiarkan berkeliaran mencari makan sendiri. Kemudian pada malam hari tidur di sembarang tempat. Baca dulu Cara Pemeliharaan Ayam Pelung


Selanjutnya peternak mulai membuatkan kandang dan mulai memisahkan perkandangan sesuai periode umur dan jenis kelamin. Namun peternak masih memberi tempat untuk mengumbarnya dalam pekarangan yang berpagar. Pemeliharaan sistem ini mengharuskan peternak menyediakan pekarangan yang lebih luas jika jumlah lebih banyak. Kini peternak yang mempunyai lahan sempit pun tetap dapat beternak ayam pelung dalam jumlah besar dengan menggunakan sistem antara semi intensif dan intensif. Pada sistem ini kandang terbagi dalam periode umur tapi tidak memakai tempat umbaran lagi. Ayam pelung tetap tinggal dalam kandang sepanjang hidupnya.

Pemilihan Lokasi Kandang Ayam Pelung

Cianjur yang sejuk merupakan daerah asal ayam pelung. Oleh karena itu, lahan untuk perkandangan sebaiknya dibuat pada daerah yang sejuk pula. Namun, bila lahan yang tersedia berhawa panas, dapat diatasi dengan berbagai cara yaitu sebagai berikut.
  • Sebelum perkandangan dibuat, lahan sekelilingnya ditanami dengan tanaman yang cepat tumbuh dan rindang. Lebih baik lagi bila tanaman itu menghasilkan, seperti tanaman buah-buahan. Tetapi jangan sampai lahan menjadi terlalu rimbun, sehingga kekurangan sinar matahari.
  • Kolam dibuat di tempat yang akan didirikan kandang, sehingga selain memberikan kesejukan juga bisa sekaligus memelihara ikan.
Selain itu, juga sebaiknya tersedia fasilitas pendukung, seperti aliran listrik, persediaan air yang memadai sepanjang tahun, dekat dengan sumber bahan-bahan pakan, dan dekat jalan untuk memudahkan transportasi.

Syarat Pembuatan Kandang Ayam Pelung

Perkandangan ayam pelung sebaiknya memiliki beberapa syarat antara lain :
  • Jauh dari rumah hunian penduduk sehingga masyarakat sekitar terhindar dari bau dan kotorannya.
  • Mempunyai sirkulasi udara yang baik dan cukup mendapatkan sinar matahari (terutama pagi hari) yang berguna bgai kesehatan ayam pelung.
  • Menjamin keselamatan ayam pelung dari binatang pengganggu, seperti tikus, musang, dan melindungi dari cuaca yang tidak menguntungkan seperti panas terik, dingin yang mencekam.
  • Memudahkan tata laksana pemeliharaan, antara lain pemberian pakan, pengambilan telur, dan pembersihan kandang.

Bahan Pembuatan Kandang Ayam Pelung

Bahan kandang tidak perlu mahal yang penting kuat, sesuai dengan penggunaan, mudah didapat dan ekonomis. Beberapa bahan yang biasa digunakan antara lain bambu, kayu, genteng, rumbia, dan lain-lain.

Macam Dan Konstruksi Kandang Ayam Pelung

Ada beberapa macam kandang yang dapat digunakan pada pemeliharaan ayam pelung. Jenis kandang yang dipakai sesuai dengan sistem yang dipakai, situasi dan kondisi setempat, serta dana yang tersedia.

Kandang Lantai Rapat

Merupakan kandang koloni (memuat banyak ayam) yang terbuat dari bambu atau semen. Untuk mengurangi kelembapan dari kotoran dan lantai (terutama lantai semen) diperlukan alas (litter) yang menutupi seluruh lantai kandang. Alas bisa dibuat dari bahan-bahan organik atau non organik, asal bahannya kering dan berdaya serap. Daya serap alas penting untuk menjaga agar lantai tetap kering. Bahan-bahan itu antara lain berupa sekam, serbuk gergaji, pasir, kapur, dan kerikil.

Penghamparan alas dibuat sedemikian rupa yang didahului pembersihan dan fumigasi lantai. Susunan alas kandang adalah sebagai berikut.
  • Pasir ditaburkan secara merata dan merupakan lapisan pertama.
  • Lapisan kedua berupa kapur matang. Kapur matang berfungsi untuk mengurangi penguapan.
  • Lapisan ketiga berupa kerikil yang berguna untuk melancarkan penguapan kapur.
  • Sebagai lapisan terakhir digunakan serbuk gergaji, sekam, atau padi yang bertujuan untuk mencegah kebecekan kandang akibat kotoran ayam atau air minum, selain itu berguna untuk kenyamanan ayam.

Kandang Lantai Renggang

Kandang ini lantainya berkisi-kisi sehingga kotoran bisa langsung jatuh. Beberapa keuntungan penggunaan kandang ini sebagai berikut.
  • Kesehatan ayam lebih terjamin karena kotoran langsung jatih dan peternak tidak repot membersihkannya.
  • Daerah yang sering banjir menjadi lebih aman karena tidak tergenang. Selain itu, bila atap bocor kandang tidak menjadi becek.
  • Jika pemeliharaan dipadukan dengan ikan, maka kotoran ayam yang jatuh dapat menjadi makanan ikan.
Berdasarkan jumlah ayam yang dapat ditempatkan dalam kandang, maka kandang dibedakan atas
  • Kandang Individu Battery : Merupakan kandang yang hanya diisi dengan satu ekor ayam. Biasa digunakan untuk kandang ayam remaja dan dewasa.
  • Kandang Koloni : Merupakan kandang yang dapat diisi beberapa ekor ayam yang jumlahnya tergantung dari periode umur dan luas kandang. Bisa digunakan untuk anakan, ayam remaja, dan yang sudah dewasa.
Sumber : Search Google
loading...
Kamu sedang membaca artikel tentang Cara Membuat Kandang Peternakan Ayam Pelung Silahkan baca artikel Ternak Ayam Tentang | Yang lainnya. Kamu boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste Artikel ini, Tapi jangan lupa untuk meletakkan Link Cara Membuat Kandang Peternakan Ayam Pelung Sebagai sumbernya

0 Response to "Cara Membuat Kandang Peternakan Ayam Pelung"

Post a Comment

Cara Beternak Lainnya